Pembuluh Darah Tersumbat Ciptakan Stroke Ringan


Info Kesehatan - Stroke ringan yang dialami oleh mantan Perdana Menteri Inggris Margaret Thatcher mengacu pada stroke dengan konsekuensi kecil dan efek sesudahnya. Serangan stroke ringan ini bisa menjadi pertanda bahwa bagian tubuh tertentu yang terserang stroke sudah mengalami kerusakan.

Dalam bahasa medis, stroke ringan sering disebut dengan istilah transient ischemic attack, atau TIA, yang juga disebut mini-stroke. TIA ini memang tidak menimbulkan kerusakan permanen pada otak, seperti pada kondisi stroke berat, demikian yang dilansir Livestrong.

Stroke ini biasanya disebabkan oleh aterosklerosism yaitu pengerasan dan penyempitan pembuluh darah akibat plak di dinding arteri. Plak terdiri dari lemak, komponen kolesterol darah, kalsium dan lainnya. Seiring waktu, arteri menjadi lebih sempit dan kurang fleksibel. Ketika aterosklerosis mempengaruhi pembuluh darah yang membawa darah ke otak ada risiko untuk stroke.

Plak atau kolesterol dapat pecah pada dinding arteri yang berpotensi memperlambat atau menghentikan pasokan darah pada bagian otak. Serangan stroke ringan ini akan menghentikan sementara oksigen ke bagian otak. Dalam stroke iskemik, misalnya, suplai darah tersumbat atau berhenti dan hasilnya kerusakan otak dapat terjadi.


Sumber: okezone.com

0 Comment "Pembuluh Darah Tersumbat Ciptakan Stroke Ringan"

Posting Komentar

Thank you for your comments